BlackBerry yang dikembangkan oleh Research In Motion (RIM) adalah sebuah perangkat wireless email yang kita ketahui memiliki perkembangan yang sangat pesat. Kelebihan dari Blackberry adalah dukungan terhadap wireless messaging system, serta dukungan akses “push email” melalui jaringan seluler diseluruh dunia.
Blackberry juga di kenal memberikan berbagai layanan yang beragam seperti fungsi telepon, SMS, email, dan juga melakukan kegiatan Web browsing. Blackberry juga merupakan salah satu perangkat yang menjadi incaran para Attacker dikarenakan berbagai sebab, salah satunya adalah karena perangkat yang memiliki fungsi utama untuk berkirim dan terima email dimana saja dan kapan saja ini tentunya akan menyimpan data-data penting baik pribadi, dan bisnis.
Pengguna Blackbery secara umum dapat dibagi ke dalam dua jenis yaitu: pengguna yang membeli dan memiliki Blackberry secara pribadi yang lebih dikenal dengan pemakai layanan Blackberry Internet Services (BIS), sedangkan pengguna Blackberry berkapasitas Enterprise, akan menggunakan layanan Blackberry Enterprise Server (BES). Umumnya pengguna di Blackberry di Indonesia menggunakan layanan Blackberry Internet Services (BIS), layanan ini akan memberikan tanggung jawab penuh kepada pengguna mengenai konfigurasi keamanan (security configuration) dari perangkat Blackberry yang mereka miliki. Berbeda dengan dengan pengguna layanan Blackberry Enterprise Server yang memungkinkan perusahaan untuk melakukan konfigurasi security, baik melalui Kebijakan IT (IT Policy) dan juga Kontrol Aplikasi (Application Controls).
Wireless adalah salah satu fitur terakhir yang di tambahkan kepada beberapa versi terbaru dari Blackberry. Hal ini menyebabkan perangkat Blackberry yang sudah memiliki dukungan wireless dapat terhubung ke jaringan wireless dimana saja, sebagai contoh di Bandara, kafe, hotel dsb. Sehingga Attacker yang sebelumnya hanya memiliki cara yang lebih banyak melibatkan pemilik, maka saat ini tidak memerlukan lebih banyak interaksi dengan pengguna Blackberry itu sendiri.
0 komentar:
Posting Komentar